Gelar Pasukan Ops Polres Lumajang “Mantap Praja Minak Koncar 2013”




Lumajang, Memo
Gelar pasukan operasi kepolisian kewilayahan Polres Lumajang “Mantap Praja Minak Koncar-2013” dalam rangka pengamanan pemilukada Kepala Daerah dan Wakil Kepala Daerah Kabupaten Lumajang yang dilaksanakan pada Jumat (10/5) pukul o8.00 Wib hingga selesai dilaksanakan di Alun-Alun Lumajang berjalan lancar.
Upacara gelar pasukan tersebut dihadiri oleh seluruh jajaran Muspida Kabupaten Lumajang, mulai dari Kapolres Lumajang, Komandan Kodim 0821 Lumajang, Ketua DPRD Lumajang, Wakil Bupati Lumajang, Komandan 
Batalion 527/by, Kepala Kejaksaan Negeri Lumajang serta kepala Pengadilan Negeri Lumajang 
Selain itu turut hadir para calon Wakil Bupati Lumajang dari masing-masing pasangan para calon Bupati dan Wakil Bupati Lumajang. Upacara gelar pasukan yang diikuti dari beberapa instansi seperti ratusan personil dari jajaran Polres Lumajang, ratusan personil dari kodim 0821 Lumajang, ratusan personil dari Batalion 527/by, lenghkap dengan senjata dan kendaraan pengamanan.
Disamping itu turut mengambil bagian dari  Dishub, Pol PP, Linmas, Dinkes serta Sentra Komunikasi Mitra Polres Lumajang juga lengkap dengan peralatannya.
Upacara gelar pasukan yang dipimpin langsung oleh Kapolres Lumajang AKBP. Susanto dalam pidatonya mengatakan, pelaksanaan gelar pasukan ini semata-mata untuk mengecek ulang kekuatan dan memeriksa kesiapan seluruh personil yang tergabung dalam pengamanan pemilukada di kabupaten Lumajang yang tersisa 17 hari lagi.
Gelar pasukan ini merupakan representasi dari kesiapan jajarannya atas tanggung jawab dan kepercayaan yang diberikan oleh negara dan seluruh rakyat Indonesia khusunya rakyat Lumajang, untuk menjaga kemanan, ketertiban, kelancaran dan suksesnya penyelenggaraan Pemilukada Kabupaten Lumajang yang tinggal 17 hari lagi.
“Saya berterima kasih kepada seluruh jajaran, juga seluruh personil yang tergabung dalam pengamanan pemilukada yang pagi ini terlihat siap dengan perlatan lengkap sesuai dengan kebutuhannya. Insyaallah dengan persiapan matang seperti ini, pemilukada Lumajang yang tinggal 17 hari lagi akan berjalan sukses, lancar aman dan kondusif sesuai harapan kita bersama,” tutur Kapolres dalam pidatonya.
Usai pidatonya, Kapolres Lumajang beserta jajaran Muspida terus melakukan kroscek pada masing-masing pasukan serta peralatannya seperti senjata, kendaraan, alat pemadam kebakaran serta peralatan lainnya.
Disela-sela sibuknya kroscek pasukan dan peralatan, Kapolres pada sejumlah wartawan menambahkan polres Lumajang dalam pengamanan pemilukada mendatang juga dibantu oleh jajaran  Polres se Wilayah Polda Jatim. 
Upacar gelar pasukan ditutup dengan acara konvoi kendaraan pasukan keliling kota Lumajang sebagai tanda jika jajarannya siap mengamankan pemilukada Lumajang pada 29 Mei mendatang.Konvoi kendaraan pengamanan keliling kota, menunjukkan kepada masyarakat Lumajang jika jajarannya siap melakukan pengamanan pemilukada Lumajang pada 29 Mei mendatang.” Pungkas AKBP Susanto Kapolres Lumajang.(cw7)